Ketika Bergaul Dengan Orang Lain, Ingatlah Beberapa Hal Ini

Advertisement
Ketika Bergaul Dengan Orang Lain, Ingatlah Beberapa Hal Ini
ilustrasi (kompas.com)
Islampedia - Sebagai makhluk sosial, kita tidak akan pernah terlepas dari interaksi dengan orang lain atau pun bergaul dengan orang lain. Banyak dari kita yang hanya sekadar bergaul tanpa memperhatikan hal-hal yang seharusnya ia perhatikan ketika bergaul dengan orang lain. Kali ini kami akan memberikan beberapa hal yang harus Anda perhatikan ketika bergaul dengan orang lain.

1. Hormati perasaan orang lain, jangan mencoba menghina atau menilai mereka cacat.

2. Jaga dan perhatikanlah kondisi orang, kenalilah karakter dan akhlak mereka, lalu pergaulilah mereka, masing-masing menurut apa yang sepantasnya.

3. Mendudukkan orang lain pada kedudukkannya dan masing-masing dari mereka diberi hak dan dihargai.

4. Perhatikanlah mereka, kenalilah keadaan dan kondisi mereka, dan tanyakanlah keadaan mereka.

5. Bersikaplah tawadhu’ (rendah hati) kepada orang lain dan jangan merasa lebih tinggi atau takabbur dan bersikap angkuh terhadap mereka.

6. Bermuka manis dan tersenyumlah bila Anda bertemu orang lain.

7. Berbicaralah kepada mereka sesuai dengan kemampuan akal mereka.

8. Berbaik sangkalah kepada orang lain dan jangan memata-matai mereka.

9. Maafkanlah kekeliruan mereka, jangan mencari-cari kesalahan mereka, dan tahanlah rasa benci terhadap mereka.

10. Dengarkanlah pembicaraan dan hindarilah perdebatan dan bantah membantah dengan mereka.(Islampos.com)

Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar